Tips Membeli Android Baru (Ga Baca Nyesel!)

www.insomdroid.xyz

Halo pembaca Insomdroid tak terasa sudah bulan kedua di tahun 2016 ya? Tahun baru biasanya ditandai dengan segala sesuatu yang baru. Begitu juga dengan telepon seluler (ponsel) Android yang kita miliki. Adakalanya kita ingin berganti ponsel Android ketika tahun berganti entah karena bosan, rusak ataupun telah ketinggalan zaman.

Di awal tahun berbagai vendor ponsel Android baik lokal maupun mancanegara menawarkan ponsel Android dengan desain yang up to date. Pabrikan ternama Samsung, HTC, Xiaomi maupun ponsel Android lokal seperti Evercoss, Mito dan Infinix berlomba-lomba memanfaatkan event awal tahun untuk memperkenalkan seri ponsel Android terbarunya.

Tidak heran kemudian kita menjadi bingung ketika akan memilih ponsel Android baru untuk tahun 2016 ini. Apalagi antara satu merk dengan merk yang lain menawarkan fitur yang menarik dengan spesifikasi dan harga yang hampir serupa. Lantas bagaimana caranya memilih Android yang tepat untuk kamu, berikut tips dari Insomdroid ketika kamu ingin membeli ponsel Android baru.

Kebutuhan
Hal pertama yang harus dipertimbangkan adalah benarkah kita perlu untuk membeli ponsel Android baru? Apakah fitur ponsel Android yang kita gunakan saat ini sudah tidak cukup? Jika memang ponsel Android kita saat ini masih memenuhi kebutuhan kita sebaiknya dipertimbangkan kembali untuk mengganti ponsel Android kita. Bahkan jika kita bosan ada tips menarik dengan ponsel Android yang kita miliki sekarang.

Spesifikasi
Hal ini sering menjadi pertanyaan di berbagai forum dan sosial media. Ketika kamu ingin membeli ponsel Android baru pastikan juga kebutuhan kamu. Jika kamu seorang yang gemar selfie pilihlah ponsel Android yang mempunyai spesifikasi kamera dengan kualitas yang baik. Begitu juga jika kamu seorang gamer, pastikan ponsel Android yang akan kamu beli memiliki prosesor dan GPU yang canggih.

Harga
Pertimbangan berikutnya ketika kita akan mengganti ponsel Android kita adalah faktor harga. Faktor ini menjadi penting karena jangan sampai kita tergiur dengan ponsel Android berharga murah namun pemakaiannya mengecewakan, atau sebaliknya kita membeli ponsel Android baru dengan harga mahal namun spesifikasinya biasa saja. Bandingkan antara merk satu dan yang lainnya dengan melihat reviewnya di internet atau dari penggunanya langsung.

Layanan Purna Jual
Tips penting lainnya ketika kamu akan membeli ponsel Android baru adalah layanan purna jualnya. Pastikan ponsel Android yang akan kamu beli sudah mempunyai bengkel resmi di kota kamu. Jika suatu waktu ponsel Android kamu mengalami masalah kamu tidak akan merasa kebingungan untuk memperbaikinya.

Dukungan Komunitas
Ketika membeli Android baru cek terlebih dahulu apakah sudah ada komunitas Android tersebut baik di dunia nyata maupun maya. Hal ini menjadi penting karena komunitas Android biasanya aktif membantu pengguna baru. kamu akan sangat terbantu jika suatu saat Android baru kamu mengalami permasalahan. Bahkan para pengembang komunitas Android bisa membuat ponsel Androidmu berbeda seperti diinstall custom rom.

Demikian tips dari Insomdroid ketika kamu akan membeli ponsel Android baru. Semoga artikel ini bermanfaat untukmu dalam menentukan ponsel Android baru idaman. Ada yang sudah ganti Androidnya? Kasih tahu Insomdroid ya!

Comments

Popular posts from this blog

Ini Dia Daftar Custom Rom Asli Indonesia

Tutorial Modding APK di Windows 10