10 Aplikasi Untuk Membuat Game Android Versi Nubie

www.insomdroid.xyz

Halo pembaca Insomdroid, postingan Insomdroid kali ini pembahasannya tentang 10 aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat game Android. Buat kamu yang sedang bosan bermain game Android tidak ada salahnya mencoba membuat game Android mu sendiri. Untuk itulah Insomdroid akan menuliskan daftar 10 aplikasi dan situs untuk membuat game Android versi nubie tentunya hehehe...

Jika sebelumnya Insomdroid pernah bahas bagaimana cara membuat aplikasi Android kali ini Insomdroid akan membahas 10 aplikasi dan situs yang bisa digunakan untuk membuat game Android. Seperti kita ketahui game smartphone khususnya Android saat ini sedang berkembang pesat, banyak developer game yang awalnya bermain di pasar konsol sekarang melebarkan sayapnya di dunia gaming smartphone.

Bisa jadi sebuah peluang sebetulnya untuk kita yang berjiwa kreatif apabila sudah bisa membuat game Android sendiri. Menariknya 10 aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk membuat game Android tanpa kamu harus mengerti bahasa pemrograman alias versi nubie.

Membuat game Android dengan 10 aplikasi dan situs ini seringkali hasilnya tidak kalah loh dengan game yang dibuat oleh developer game asli. Hal ini terbukti dengan banyaknya game Android yang berasal dari 10 aplikasi dan situs untuk membuat game Android mendapat peringkat teratas di Google Playstore.

Yuk kita bahas 10 aplikasi dan situs untuk membuat game Android sendiri. Berikut ini 10 aplikasi untuk membuat game Android dan situsnya versi nubie yaitu tanpa harus menjadi seorang programmer.

1. Yoyo Games
Yoyo Games menjadi situs pertama yang menyediakan aplikasi untuk kita membuat game Android. Sebelumnya situs ini bernama GameMaker yang sudah dikenal sebagai penyedia aplikasi untuk membuat game dengan mudah. Di situs ini kamu tidak hanya bisa membuat game Android saja karena bisa juga untuk membuat game untuk PC, konsol game sampai tv. Di Yoyo Games ini tersedia aplikasi versi gratis dan berbayar.

2. GameSalad
Situs kedua adalah GameSalad yang menyediakan aplikasi untuk kita membuat game Android. Membuat game Android dengan aplikasi GameSalad juga mudah karena kita tutorialnya lengkap dan cukup drag and drop untuk membuat sebuah game. Sama seperti Yoyo Games, aplikasi GameSalad ada yang gratis dan berbayar.

3. Stencyl
Aplikasi yang ketiga untuk membuat game Android adalah Stencyl. Cara penggunaan Stencyl juga drag and drop seperti GameSalad. Disini tersedia aplikasi versi gratis namun jika kamu ingin game karya kamu dipublish di Google Playstore kamu harus membayar biaya langganan sebesar 200$ pertahun.

4. GameBuilder Studio
Jika kamu ingin membuat game Android sederhana kamu bisa mencoba aplikasi GameBuilder Studio. Di aplikasi GameBuilder kamu bisa membuat game untuk Android, IOS dan komputer. Untuk harganya Gamebuilder menyediakan versi gratis dan berbayar.

www.insomdroid.xyz

5. Playir
Ingin membuat game Android 3D yang support multiplayer maka kamu harus mencoba aplikasi Playir. Hebatnya aplikasi ini memungkinkan kita membuat game Android dari Android juga hahaha... Meski sederhana aplikasi Playir mendapat banyak penghargaan loh karena kemudahannya membuat game. Aplikasinya sendiri gratis untuk dicoba

6. AppsGeyser
Pernah main Flappy Bird dan ingin buat versimu sendiri dari game Flappy Bird kamu bisa coba buka situs AppsGeyser. Tanpa harus menginstall aplikasi kamu bisa coba berbagai template game Android yang kamu suka dan klik sana sini hasilnya adalah game Android karyamu sendiri. AppsGeyser menyediakan game Android buatan kamu secara gratis namun ada iklan dari mereka yang tampil di game.

7. Project Pixel Press
Gambar di kertas level game Andoid yang kamu inginkan, scan gambarnya lalu mainkan gamenya di Android. Kira-kira begitulah Project Pixel menyebutkan mudahnya kita untuk membuat game Android sendiri. Aplikasi Project Pixel gratis untuk kamu download namun gamenya tersedia dengan harga 70 ribu rupiah di Google Playstore jika kamu tertarik mencobanya. Sebetulnya ada 1 lagi aplikasi gratis untuk membuat game yang menarik dari Project Pixel tapi sayangnya saat ini baru tersedia di IOS saja.

8. GDevApp
Aplikasi dan situs GDevApp memungkinkan kamu membuat game Android sendiri tanpa ribet. Menurut Insomdroid yang keren dari situs ini bisa membuat game Android secara online dan gratis. Gamenya pun menarik yang ditawarkan GDevApp yaitu game bergenre platformer semacam Super Mario.

9. Engine001
Ingin membuat game Android RPG atau game strategi perang kamu bisa mencoba Engine001. Aplikasi ini memungkinkan kamu membuat game yang tidak sederhana dengan tampilan yang menarik ala game RPG. Kamu bisa download aplikasinya secara gratis di situs mereka.

10. QuickApp Ninja
Terakhir adalah situs QuickApp Ninja untuk membuat game Android versi kamu. Di situs ini sudah tersedia template yang bisa kamu pilih untuk membuat game Android. Tidak perlu menginstall aplikasi karena game kamu dibuat online langsung di situsnya. QuickAppNinja versi gratis akan menampilkan iklan di setiap game yang kamu buat dan ada versi berbayarnya juga.

Oke itu tadi 10 aplikasi untuk membuat game Android untuk nubie. Adakah pembaca Insomdroid yang tertarik untuk membuat game Android dengan 10 aplikasi untuk membuat game Android di atas? Jika ada yang pernah buat game Android bisa dunk berbagi link gamenya dengan Insomdroid di kolom komentar ya.

Comments

Popular posts from this blog

Ini Dia Daftar Custom Rom Asli Indonesia

Tutorial Modding APK di Windows 10